Modern Home Door Design
  • 3.5

Modern Home Door Design

  • Versi Terbaru
  • DPS Std

Kumpulan desain model pintu rumah modern terkini

Tentang aplikasi ini

Pintu dengan desain yang unik, tentu harus diimbangi dengan furniture yang menarik agar tampilan rumah anda semakin sempurna. Meski begitu, anda perlu mempertimbangkan model pintu yang akan digunakan.Bagaimanapun juga, pintu adalah jalan masuk utama dan kunci sebuah rumah yang berperan ganda sebagai pelindung, jadi untuk memilih model pintu juga tidak bisa sembarangan.
Berbeda dengan model pintu jaman dahulu dengan model klasik dipenuhi ukiran yang ramai,pintu yang trend saat ini tidak memanfaatkan ornamen-ornamen ramai. Pintu rumah masa kini cukup simple dan didesain modern agar tampak elegan. Anda tidak perlu mengambil properti mahal jika desain pintu bisa menunjang kecantikan hunian anda.Pada umumnya pintu dan jendela berada dalam satu gabungan.Hal ini disesuaikan untuk kebutuhan pencahayaan rumah melalui jendela, jadi tinggal memilih untuk ruangan anda yang pastinya bisa menghemat listrik.
Untuk rumah kecil/mungil, desain pintu rumah yang cocok digunakan adalah pintu rumah 1 pintu/singel, yang serasi dengan desain rumah mungil anda.Jika anda memiliki lahan rumah yang cukup lebar dan ingin mendesain gaya modern, anda bisa menggunakan Model Pintu dobel/Ganda yang bisa memberikan kesan megah pada hunian anda.
Tips Memilih Pintu Rumah
1.tPilih bahan yang tahan terhadap cuaca agar pintu tidak cepat rusak, usang, lapuk dan warnanya tetap terjaga. Bahan yang baik adalah menggunakan model pintu rumah dari kayu. Pilihlah jenis kayu yang kuat dan tahan lama seperti kayu jati atau mahoni sebagai bahan utama.
2.tSesuaikan ukuran pintu agar tidak terlalu besar maupun terlalu kecil agar tampak serasi.
3.tAnda bisa memasang pintu yang menjadi satu dengan jendela, ataupun memilih sendiri-sendiri, tapi sesuaikan keduanya agar tetap selaras. Jika menggunakan pintu kaca, jangan lupa memasang teralis sebagai pelindung.
4.tPilih ukiran sederhana yang tidak terlalu ramai.Anda bisa juga memilih desain pintu yang dikombinasikan dengan kaca.
5.tWarna berperan dalam membangun kesan indah pada rumah anda.Pilih warna yang serasi dengan dinding rumah anda.Jika bingung, pilih warna gelap untuk warna netral.
Semoga aplikasi ini dapat bermanfaat.Terimakasih sudah mendownload aplikasi ini.

Versi Modern Home Door Design